Reporter: M. Anang Febri
blokBojonegoro.com - Menjelang berakhirnya kalender tahun 2025, Kodim 0813 Bojonegoro menggelar silaturahmi bersama puluhan awak media di Gedung Ahmad Yani Makodim 0813 Bojonegoro, Rabu (24/12/2025). Agenda yang dikemas dalam semangat kolaborasi ini menjadi momentum penguatan komunikasi publik terkait berbagai program pembangunan daerah.
Komandan Kodim 0813 Bojonegoro, Letkol Inf Dedy Dwi Wijayanto, menegaskan bahwa media memiliki peran strategis sebagai mitra TNI dalam menyampaikan informasi yang akurat, berimbang, dan edukatif kepada masyarakat.
"Kami berharap kolaborasi ini terus berjalan, khususnya dalam mengedukasi masyarakat mengenai program-program pembangunan yang sedang berjalan," ujar Letkol Inf Dedy Dwi Wijayanto kepada segenap undangan.
Dalam pertemuan tersebut, salah satu fokus pembahasan adalah pembaruan informasi Proyek Strategis Nasional (PSN), yakni pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP). Program unggulan pemerintah pusat ini dirancang untuk memperkuat fondasi ekonomi masyarakat di tingkat desa.
Dandim memaparkan, dari total 430 desa dan kelurahan di Kabupaten Bojonegoro, sebanyak 348 titik telah memasuki tahap konstruksi. Sementara sisanya masih dalam proses finalisasi penentuan lokasi pembangunan.
"Secara keseluruhan, pengerjaan fisik bangunan KDKMP telah mencapai angka 80 persen. Proyek ini diproyeksikan selesai pada 31 Januari 2026," ungkapnya.
Ia menambahkan, peresmian atau launching KDKMP direncanakan dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia oleh Presiden RI, Prabowo Subianto. Kehadiran koperasi ini diharapkan mampu menjadi motor penggerak pertumbuhan ekonomi desa dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara langsung.
Apresiasi terhadap langkah Kodim 0813 Bojonegoro juga disampaikan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Bojonegoro, Sasmito Anggoro. Menurutnya, keterbukaan Kodim dalam merangkul media menunjukkan komitmen kuat dalam membangun komunikasi publik yang sehat.
"Kinerja TNI dalam mengabdi kepada negara dan mengawal pembangunan patut kita apresiasi. Tugas kami sebagai jurnalis adalah mendukung melalui pemberitaan yang positif dan bermanfaat bagi publik," ujar Sasmito Anggoro.
Silaturahmi yang berlangsung penuh kehangatan tersebut ditutup dengan komitmen bersama antara TNI dan awak media untuk terus bersinergi mengawal pembangunan serta kemajuan Bojonegoro demi kesejahteraan masyarakat luas. [feb/mad]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published